Daerah  

Seekor Buaya Terkam Babi Milik Warga Kelurahan Buraen

Buaya Terdampar di Kelurahan Buraen Untuk Menerkam Seekor Babi Milik Warga.
Buaya Terdampar di Kelurahan Buraen Untuk Menerkam Seekor Babi Milik Warga.

KabupatenKupang_IndoNusra.com Seekor Buaya menerkam satu ekor Ternak Babi milik Bastian Siki, Warga Kelurahan Buraen, Kecamatan Amarasi Selatan, Kabupaten Kupang, NTT.

Informasi yang di himpun media ini dari Kepolisian Resor (Polres) Kupang melalui Kepolisian Sektor (Polsek) Amarasi, Kamis, (06/11) bahwa seekor buaya yang naik dari muara Kali Teres, Kelurahan Buraen menuju ke darat permukiman kebun milik Bastian Siki dan menerkam seekor babi.

Kejadian tersebut bermula pada hari Rabu, (05/11) malam.

Seekor Babi yang di Terkam Buaya Milik Warga Kelurahan Buraen.
Seekor Babi yang di Terkam Buaya Milik Warga Kelurahan Buraen.

Dengan adanya kejadian itu, warga berusaha untuk menangkap buaya tersebut.

Sehingga buaya itu sudah berhasil di tangkap, kemudian di ikat oleh warga.

Selanjutnya, Warga dan pihak Kepolisian sudah berkoordinasi dengan pihak Bagian Penangkaran Buaya (BKSDA) Kota Kupang agar menjemput buaya itu untuk di bawa ke tempat penangkaran. (***)

Baca Juga  Inilah 1 Nama Peroleh Nilai Tertinggi Calon Direktur Perumda Air Minum Kabupaten Kupang
Penulis: Boy LoinatiEditor: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *