KabupatenKupang_IndoNusra.com– Bupati Kupang Yosef Lede menyerahkan Satyalancana Karya Satya kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lingkup Pemerintah Kabupaten Kupang, dengan masa kerja 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun, berlangsung di Kantor Bupati, Jumat (15/08)
Sebagai bentuk penghargaan Bupati Kupang, terhadap pegawai negeri sipil yang memiliki loyalitas, kinerja dan prestasi, Yosef Lede menyerahkan satu persatu piagam penghargaan satyalancana karya satya kepada 544 PNS dengan rincian, 10 tahun sebanyak 318 orang, 20 tahun sebanyak 113 orang dan 30 tahun sebanyak 113 orang.
Dalam sambutannya, Bupati Kupang Yosef Lede mengungkapkan penghargaan ini bukanlah sekadar simbol, melainkan cerminan dari dedikasi dan pengabdian yang telah diberikan PNS bagi kemajuan Kabupaten Kupang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
Lebih lanjut, perjalanan PNS sebagai Abdi Negara tidaklah selalu mudah.
Tantangan dan hambatan pasti ada, tapi dengan semangat pengabdian yang tinggi, PNS dapat melewatinya.
“Teruslah menjadi teladan bagi rekan-rekan kerja, serta menjadi inspirasi bagi generasi penerus. Laksanakan pekerjaan dengan hati yang tulus, integritas yang teguh dan semangat”, ucap Lede.
Yosef Lede inginkan pemberian tanda kehormatan satyalancana karya satya dilaksanakan setiap tahun, karena menjadi kebanggaan tersendiri bagi PNS.
Hadir dalam acara ini, Plt.Sekda Pieter Sabaneno, pimpinan Perangkat Daerah Kabupaten Kupang. Dan dilanjutkan dengan penyematan tanda kehormatan satyalancana karya satya ke PNS. (***)












